Cara Menghapus Teman di Mobile Legends! Gampang Banget!

Agus Setyawan

Cara Menghapus Teman di Mobile Legends

Cara Menghapus Teman di Mobile Legends – Mobile Legends adalah salah satu game ciptaan Moonton yang rilis pada tahun 2016 dengan total unduhan hingga saat ini sudah mencapai 1 milyar kali. Game ini membutuhkan 10 pemain untuk setiap pertandingan yang dibagi menjadi 2 tim. Setiap tim bertempur dengan tim lainnya yang bertujuan untuk menghancurkan base, tetapi juga harus memiliki strategi dan juga kekompakan.

Kekompakan di dalam tim juga berpengaruh untuk setiap pertandingan Mobile Legends. Hal ini seharusnya diperhatikan setiap pemain jika ingin menang pada suatu pertandingan. Namun apabila kalian merupakan player solo mungkin jarang sekali menemukan tim yang kompak, maka dari itu kalian harus mabar/main bareng dengan teman.

Mabar/Main bareng dengan teman sering membuat kemenangan, tetapi juga tidak jarang mengalami kekalahan. Hal ini mungkin saja menjadi masalah dengan teman kalian. Masalah tersebut bisa membuat malas bermain dan juga ingin menghapus pertemanan kalian di dalam game.

Menghapus pertemanan di Mobile Legends sebenarnya cukup mudah, namun tidak sedikit juga yang belum mengetahui caranya. Maka dari itu artikel ini akan membahasnya, sehingga membantu kalian menghapus pertemanan lebih mudah.

Cara Menghapus Teman di Mobile Legends

Hal yang membuat kalian ingin menghapus teman di Mobile Legends mungkin cukup banyak. Cara menghapus teman di Mobile Legends sangat mudah dan dapat dilakukan oleh setiap player. Caranya sebagai berikut :

1. Login Mobile Legends

Login aplikasi Mobile Legends terlebih dahulu di Handphone ataupun semacamnya yang menggunakan akun kalian.

2. Cari icon daftar teman

Di halaman awal game terdapat banyak icon yang ada, kalian pilih icon dengan gambar seperti 2 orang yang sedang bersebelahan.

3. Pilih bagian ”Teman In Game”

Pilihlah bagian teman in game yang terdapat di sebelah kiri pada halaman daftar teman. Bagian ini dapat memperlihatkan semua daftar teman yang kalian punya.

4. Cari nama akun

Carilah nama akun teman kalian yang akan dihapus, fitur ini juga dapat melihat kapan terakhir teman kalian bermain.

5. Tekan profil akun

Setelah mencari akun teman kalian, lalu tekan profilnya dan akan muncul bagian selanjutnya.

6. Klik tulisan ”Following/Diikuti”

Terakhir klik tulisan ”Following/Diikuti” lalu tekan OK hal ini bertujuan untuk membatalkan kalian untuk mengikuti teman sehingga sudah tidak berteman kembali.

Selesai, kalian sudah menghapus teman kalian di Mobile Legends. Cukup mudahkan caranya? hal ini dapat dilakukan jika teman kalian bukan merupakan teman Facebook, karena hal tersebut memiliki cara yang berbeda untuk menghapusnya.

Alasan Kalian Menghapus Teman di Mobile Legends

Alasan kalian untuk menghapus teman di Mobile Legends mungkin cukup banyak. Beberapa alasan tersebut dapat membuat malas dan juga mengganggu kalian dalam bermain. Inilah alasan yang mungkin menjadikan kalian untuk menghapus pertemanan di Mobile Legends.

1. Friendlist kalian penuh

Friendlist yang penuh membuat kalian tidak dapat menambah teman baru, sehingga hal ini merupakan salah satu alasan yang menjadi keinginan untuk menghapus teman di dalam game.

2. Sudah tidak aktif

Teman yang sudah tidak aktif dalam waktu lama membuat friendlist mejadi penuh, karena itu kalian ingin menghapusnya agar hanya memiliki teman yang masih aktif saja.

3. Performa yang kurang baik

Performa teman yang kurang baik dapat menyusahkan kalian untuk mencapai kemenangan, karena hal itu mungkin menjadikan keinginan untuk menghapus pertemanan dengannya.

4. Tidak sopan

Perilaku tidak sopan dapat mengganggu kalian dalam bermain, contohnya seperti sering berkata kasar maupun menghina sehingga kalian tidak merasa senang ketika bermain.

5. Egois

Teman yang egois sangat mengganggu dalam pertandingan, karena selalu mementingkan diri sendiri tanpa peduli terhadap tim. Hal ini menyebabkan terjadinya kekalahan sehingga membuat kalian ingin menghapus pertemanan dengan teman tersebut.

Itulah beberapa alasan yang mungkin menjadikan kalian untuk menghapus pertemanan. Alasan tersebut sebenarnya sangat berpengaruh bagi kalian karena dapat memperjauh hubungan pertemanan dengan masalah tersebut.

Kesimpulan

Berdasar artikel diatas yang menjelaskan tentang cara menghapus teman di Mobile Legends dapat disimpulkan bahwa memiliki langkah langkah yang cukup mudah untuk dilakukan. Cara tersebut sangat berguna jika kalian ingin menghapus teman di game, karena dapat menghindari ketidaknyamanan dalam bermain.

Kenyamanan dalam bermain game sangat diperhatikan karena bisa membuat kalian nyaman ketika memainkannya. Namun hal tersebut tidak selalu terjadi, sering sekali teman di game yang membuat kalian tidak nyaman. Sehingga membuat kalian ingin menghapus pertemanan dengannya.

Selain itu banyak alasan yang membuat kalian menghapus teman di game seperti yang sudah dijelaskan artikel di atas. Hal ini harus kalian perhatikan jika ingin bermain game dengan nyaman tanpa adanya gangguan, sehingga mudah memenangkan suatu pertandingan.

Terkait artikel diatas yang menjelaskan tentang cara menghapus teman di Mobile Legends, pada bagian manakah yang masih bingung? kalian dapat bertanya di kolom komentar. Semoga artikel yang tukartambah.id sampaikan diatas bisa membantu untuk mudah menghapus teman di Mobile Legends secara mudah agar kalian nyaman dalam memainkannya.

Bagikan: